Soto ayam Djarkawik merupakan salah satu kuliner Mojokerto yang hits. Bagaimana tidak, makanan yang satu ini memiliki cita rasa yang tiada duanya.
Di Mojokerto, Soto Ayam Djarkawik memang dikenal sebagai salah satu yang selalu ramai dikunjungi oleh pelanggan. Sekilas, penampilan sotonya tidak berbeda dengan lainnya. Akan tetapi kamu akan langsung dibuat mabuk kepayang saat mencicipi kuahnya.
Rasa yang terkandung di dalamnya begitu lengkap. Bumbunya sedap, kaldu ayamnya terasa, sehingga kuahnya bukan seperti kuah soto ayam kebanyakan. Sekali sruput, kamu bakal langsung tahu bahwa itu adalah soto yang enak. Pantas saja jika masuk dalam deretan kuliner enak di Mojokerto.
Lokasi Soto Ayam Djarkawik
Kuliner yang satu ini terletak di Jl. Mojopahit selatan depan RS Rekso Waluyo. Untuk namanya sendiri diambil dari sang pemilik yang memang bernama Pak Djarkawik. Namanya cukup unik, itulah sebabnya soto ini mudah diingat karena penyebutannya yang mudah diingat.
Salah satu keistimewaan dari Soto Ayam Djarkawik ini adalah penggunaan bahannya. Mereka menggunakan ayam kampung yang mana jelas akan menyuguhkan rasa yang jauh lebih nikmat. Selain itu, daging ayamnya juga empuk dan tidak menyiksa gigi saat memakannya. Tidak hanya itu, irisan ayamnya pun banyak jadi kamu gak perlu bingung nambah irisan ayam.
Satu lagi ciri khas soto di sini, yakni taburan koya yang sedap. Semakin menambah kenikmatan yang hakiki. Mungkin ini juga yang membuat Soto Ayam Djarkawik enak dan hits di Mojokerto. Buat kalian yang berada di sekitaran Mojokerto, jangan pernah ragu untuk mencicipi soto ini. Dijamin nggak bakalan nyesel. Lokasinya juga sangat mudah dicari. jadi nggak perlu repot-repot mencari, ya!
Soto Djarkawik Tersedia di ViuiT
Nah, buat kalian yang malas keluar rumah bisa langsung memesan online semua menu yang ada di Soto Ayam Djarkawik Mojokerto melalui aplikasi ViuiT. Apaan tuh?
ViuiT merupakan aplikasi layanan pesan antar makanan online dengan gaya social media. Kamu bisa memesan semua menu favoritmu di Soto Ayam Djarkawik melalui aplikasi ini. Yang lebih keren lagi, kamu bisa melihat vibe resto dan menu-menu lain dalam bentuk video.
Sehingga bagi kamu yang belum pernah makan di sini akan bisa langsung tahu bagaimana bentuk makanannya. Tidak hanya sekadar dari foto seperti aplikasi lain, ViuiT menghadirkannya dalam bentuk video. Mantap, kan?
Tunggu apa lagi? Yuk, download ViuiT dan pesan menu favoritmu. Jangan lupa, bagikan review makananmu di ViuiT, jadilah influencer bersama ViuiT!
0 Comments